WELCOME TO MY BLOG..
ENJOY IT..

Kamis, 08 September 2011

TERTATIH

Akulah air., yang tak tau kemana harus mengalir..
Dimanakah aku bermuara..
Akulah angin yang terombang-ambing dalam pusaran badai..
Tak kenal siapa kawan., tak tau kemana harus bertiup..

Di sini., malam ini., aku tulis sebuah kisah tentang hidupku sekarang., saat ini..
Dimana aku bak telur burung kecil yang bersarang di pohon yang sangat tinggi..
Telur yang kemudian menetas., menjadi seekor anak burung kecil yang suci..
Seekor anak burung yang mengira bahwa pohonnya adalah tempat tertinggi..
Tempat paling luas karena bisa melihat seluruh alam dari atas sini..

Hari berganti hari., angin bertiup berlawanan arah..
Daun hijau yang menguning.,lalu gugur, kembali ke tanah..
Sayap mungil yang semakin kuatpun terkembang..
Merasakan desir angin begitu lembut membelai bulu-bulunya dari atas pohon ini..
Namun hingga saat itu.,burung itu masih yakin bahwa pohonnya adalah tempat tertinggi..
Dimana angin bisa bertiup begitu kencang menggoyangkan dedaunan..
Hingga suatu saat., ia mulai belajar tentang hidup..

Akulah si burung kecil..
Dan sosok “nya” yang begitu dewasa.,aku gambarkan bak si induk burung..

Induk burung mengajarinya berbagai hal., termasuk terbang..
Terbang melintasi dedaunan lebat di tengah hutan..
Mengajaknya melayang di atas air danau yang terasa begitu sejuk..
Hingga suatu saat., si induk mengajaknya terbang lebih tinggi..

Dialah yang mengajakku terbang lebih tinggi..
Membuka mataku bahwa ternyata masih ada tempat yang lebih tinggi dan lebih berangin daripada pohon tempat aku “si burung kecil” tinggal selama ini..
Mengajakku terbang menembus awan dan mengajariku cara berjalan di atasnya..

Dialah yang membawaku ke dunia mimpi indah tentang masa depan..
Namun di atas awan ini aku tersadar.,betapa kecilnya aku..
Betapa rapuh dan lemahnya aku..
Ketika dia mengajariku berjalan.,terbang., melayang ke tempat yang sangat tinggi..
Di atas sini., di atas awan..

Dialah yang membuat duniaku menjadi lebih besar..
Jauh lebih besar dari sarangku di atas pohon itu..
Dia juga lah yang membuatku merasa begitu lemah sekaligus begitu kuat dalam menjalani hidup..
Dialah yang membuatku berani bermimpi lebih tinggi..
Meskipun harus tertatih dalam perihnya hati karena menyadari betapa kecilnya aku selama ini..

Akulah si burung kecil yang saat ini sedang tumbuh..
Akulah si burung kecil yang saat ini tertatih untuk berjalan di atas awan..
Akulah si burung kecil yang suatu saat akan terbang tinggi..tinggi..tinggi..
Jauh lebih tinggi keangkasa untuk merasakan awan lain yang dingin mendekati atmosfer..
Merasakan terpaan angin yang jauh lebih kencang..
Angin yang menghamparkan sayapku yang makin kuat dan kokoh untuk terbang..

Ya..
Itulah gambaran kisahku saat ini..
Ungkapan rasa dalam hati yang hanya bisa kucurahkan melalui berbait kata yang mungkin sulit dimengerti..
Tapi ini lah caraku berbagi..

Meskipun saat ini aku masih rapuh dan lemah.,aku berjanji suatu saat aku akan bisa terbang lebih tinggi dan mengarungi luas nya langit biru yang terhampar..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar